Beranda Berita Bangkitkan Semangat Persahabatan Pemuda, PDIP Gelar Turnamen Bulutangkis

Bangkitkan Semangat Persahabatan Pemuda, PDIP Gelar Turnamen Bulutangkis

177
0

Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan (Sekjen PDIP) Hasto Kristiyanto mengutarakan pesan mengenai pentingnya persahabatan di kalangan pemuda demi kemajuan bangsa Indonesia. Hal tersebut diungkapkan Hasto ketika membuka turnamen bulutangkis antarormas kepemudaan yang diadakan oleh PDIP di GBK Arena, Jakarta, Minggu (23/10/2022).

PDIP diketahui menggelar turnamen ini dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-94 yang jatuh pada 28 Oktober 2022 mendatang.

“Turnamen bulutangkis ini membawa persahabatan sejati dengan 15 ormas peserta dari para pemuda Indonesia,” ujar Hasto ketika membuka turnamen tersebut di Lapangan Bulutangkis GBK Arena, Jalan Asia Afrika, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Sebelumnya, Hasto serta Ketua DPP PDIP bidang Pemuda dan Olahraga Eriko Sotarduga sempat bermain bulutangkis.

Hasto menuturkan, dengan semangat persatuan, PDIP bakal terus mendorong kepeloporan serta kepemimpinan para pemuda. Dia menilai kalangan pemuda sebagai penggerak kemajuan Indonesia.

“Kita selalu menggelorakan ikrar pemuda bagi cinta tanah air untuk bangsa dan negara,” ucap Hasto.

Dalam kegiatan kali ini juga, Eriko ketika pembukaan turnamen sempat membacakan ikrar Sumpah Pemuda.

Eriko menuturkan, turnamen kali ini digelar dengan semangat persahabatan. Hal itu selaras dengan pesan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri yang menekankan politik bukan hanya menang kalah, namun harus bisa memberi manfaat.

“Untuk bisa bermanfaat, kita harus sehat dan kuat, juga bersahabat. Kemudian bersatu,” ujar Eriko.

Sementara itu, Ketua Panitia Turnamen, Restu Hapsari menjelaskan pertandingan dalam turnamen ini membawa semangat persahabatan. Hanya saja, turnamen ini tetap diisi dengan gairah untuk mencapai kemenangan.

Dijelaskan, ada 15 ormas kepemudaan yang turut andil dalam turnamen. Mereka yakni PB PMII, BMI, DPP KNPI, BPP Hipmi, Nasyiatul Aisyiyah, Presidium Nasional GMNI, TMP, PP PMKRI, Repdem, SAPMA PP, PP GP Ansor, PP Pemuda Muhammadiyah, PP GMKI, Purna Paskibraka Indonesia, dan PP FKPPI.

“(Sebanyak) 15 ormas ini hanya sebagian kecil dari ratusan ormas kepemudaan di Indonesia. Kita berharap tahun-tahun mendatang bisa membuat turnamen yang lebih besar lagi,” ujar Restu.

Dia menyanpaikan, turnamen ini bakal berlangsung selama tiga hari. Turnamen tediri dari babak penyisihan pada 23-24 Oktober, sementara ajang final digelar pada 26 Oktober.

“Puncak acara akan dilakukan dengan penyerahan hadiah bagi juara I, II, III dan IV pada 28 Oktober sekaligus puncak peringatan Sumpah Pemuda,” ungkap Restu.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here